Tantangan KBB ke 16 kali ini adalah membuat Chiffon Cake, dan hosting kali ini tidak menentukan resepnya tetapi sebagai gantinya member dibebaskan untuk menggunakan resep manapun.
Awal mendapat surcinto ah kebetulan nih karena akhir akhir ini memang sering bikin cake ini tapi apa daya ternyata di bulan maret dari awal bulan hingga hampir akhir bulan masih disibukan beberapa tugas dari yang hanya kumpul2 dengan teman2 milis baru, pulang kampung,menjaga suami sakit di rumkit,kontrol kedokter,ngurus anak anak, hingga akhirnya kemarin selama 2 hari berturut turut baru bisa mengerjakan tantangan ini. meskipun mudah tapi kalau tidak punya waktu yang cukup juga susah dan karena aku senang dan memang berkotmitmen untuk selalu mau ikut jadi aku sisipkan sedikit waktu sembari bernegosiasi dengan member dirumah ehehehehehehhehe....biasalah kalau melihat aku capek miswa selalu meminta tak usah membuat apapun mendingan berisitrahat.
Tapi namanya sari pasti punya cara untuk merayu supaya tetep bisa baking meskipun capek toh hasilnya bisa dinikmati sekelurga juga.
Kali ini aku membuat Ciffon Pandan Cake, karena mudah dan semua suka dan menurutku memang hanya ini yang enak dan tidak bau amis telurnya. Semalam juga sempat mencoba membuat Ciffon Ketan Item juga cuman belum sempat terpoto jadi yang pandan saja yang bisa aku tulis disini ya.
Ciffon Pandan Cake
By Sedap Pemula modif by Nilamsari
8 butir kuning telur
150 gr tepung terigu
60 gr gula pasir
90 gr minyak sayur
95 gr air
Aduk semua bahan A hingga menjadi pasta yang lembut.
Bahan B:
8 butir putih telur
sejumput garam
100 gr gulapasir
Kocok bahan B hingga kaku dan mengembang, kemudian campur bahan A dengan bahan B dan oven kurleb 60-75 menit dengan suhu 170 derajat (tergantung dari masing masing oven ya....tolong digauli dengan baik ovennya ya......
Nah kalau mau lihat prosesnya ada disini ya.....
No comments:
Post a Comment