sebenernya resep ini khusus utk membuat kroket andalan tanteku yg laris manis, tp krn kayaknya enak klo dibuat kuah plus dimakan dgn spaggetti. Anak2 pun seneng, sebab dikira spaggetti itu mie. Krn aku pake spaggettinya yg berukuran kecil.
Bahan-bahan :
- 1/2 ekor ayam
- 2 lembar daging asap
- 200 ml susu cair UHT
- 25o gr mentega
- 10 biji bawang merah / 1 biji bawang bombay
- 3 butir telur
- 2 buah royco rasa sapi/ayam
- lada bubuk secukupnya
- Pala bubuk secukupnya
- garam secukupnya
- 1 liter air
- 1 pack spaggetti
Cooking directions :
- Spaggetti direbus bersama dgn 1 sendok mentega & garam hingga matang, lalu tiriskan.
- Ayam dipotong kecil2 lalu direbus hingga matang dg 1 liter air, lalu ayam disuwir2 buang tulangnya.
- Bawang merah/bawang bombay diiris kecil2 begitu juga dengan daging asap.
- Siapkan wajan, masukkan mentega dan tumis bawang merah/bawang bombay hingga harum
- lalu masukkan daging asap, dan susu cair serta royco
- Masukkan kaldu ayam beserta daging ayam yg telah disuwir tadi.
- Kocok telur dan tuang kedalam rebusan kaldu ayam tadi. Beri garam, lada dan pala.
- Masak hingga matang dan hidangkan bersama spaggetti.
No comments:
Post a Comment